Jumat, 08 Maret 2013

Komparasi Puli Racing Buat Yamaha Mio Bore-up 150cc Posted on Januari 31, 2013 by Siswanto


Saat ini bagi cowok dan cewek pengguna Yamaha Mio, upgrade mesin dari 110 cc menjadi 150 cc merupakan hal yang lumrah. Pasalnya pilihan pembengkakan kapasitas mesin lebih dari 35% itu, sudah banyak yang melakukan. Bukan hanya untuk kebutuhan balap, bore-up 150 cc juga dilakukan pada motor harian.
Komparasi Puli Racing Buat Yamaha Mio Bore-up 150 cc
Untuk dapat hasil bore-up yang maksimal, urusannya enggak melulu di bagian silinder blok dan head. “Bagian CVT juga mesti dapat perhatian lebih. Kalau dibiarkan standar, maka hasilnya akan terasa kurang maksimal.
Bagian yang namanya primary sliding shave (puli, red), biasanya oleh mekanik diusulkan untuk diganti produk racing. Alasannya dengan menggunakan puli racing, power mesin Mio bore-up jadi lebih ngisi.
Saat ini di pasaran banyak beredar puli dengan stempel racing. Bila dilihat secara kasatmata, fisik masing-masing produk tersebut tidak ada bedanya. Namun namanya beda merek, pasti lain racikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar